Penelitian merupakan salah satu unsur Tri Dharma Perguruan Tinggi yang harus dijalankan oleh setiap dosen sebagai upaya memecahkan masalah yang ada di masyarakat. Sejalan dengan pelaksanaan UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Tinggi Pasal 20 dan UU No. 14 tahun 2005 tentang Guru dan Dosen.
Program pelatihan penelitian ini dimaksudkan sebagai kegiatan pelatihan penelitian dalam rangka membina dan mengarahkan para peneliti untuk meningkatkan kemampuannya dalam melaksanakan penelitian sampai tingkat nasional yang legalitasnya mampu mendapatkan hibah penelitian terutama dari RISTEKDIKTI. Selanjutnya hasil penelitian dipublikasi dalam bentuk Jurnal yang sudah online, sesuai dengan surat edaran Kemenriktek Dikti No. 193/E/SE/12/2015 mengenai Akreditasi Jurnal. Pelatihan ini diperuntukkan bagi dosen dan mahasiswa semester akhir.
Fenomena inilah yang mendorong Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat STIKes RS. Haji Medan untuk memberikan solusi dengan menyelenggarakan Pelatihan/Workshop Penelitian dan Pengelolan Open Jurnal System (OJS).